JEMBER, LINTAS NUSANTARA – Arab Saudi, Respon cepat LSM Migrant Care dan Gus Rivqy Abdul Halim, anggota DPR RI Fraksi PKB Dapil Jember-Lumajang, berhasil menyelamatkan Sitti Khoimatul Hoiriyah (24), seorang Pekerja Migran Indonesia (PMI) asal Dusun Lengkong, Desa Mrawan, Kecamatan Mayang, Jember.
Dari kekerasan di Arab Saudi. Ketua DPC PKB Jember, Ayub Junaidi, mengungkapkan hal ini pada Rabu (19 Februari 2025).
Sitti, yang bekerja sebagai asisten rumah tangga, diduga berangkat ke Arab Saudi secara ilegal melalui PT Elsafah. Selama setahun terakhir, ia mengalami siksaan fisik, dipaksa bekerja hingga 16 jam sehari, dan gajinya tidak dibayarkan. Paspornya juga ditahan oleh majikannya.
Keluarga Sitti melaporkan kondisi tersebut kepada Migrant Care. LSM ini kemudian berkoordinasi dengan Kemen PMI dan Gus Rivqy Abdul Halim untuk melakukan advokasi dan penyelamatan.
Berkat upaya bersama, Sitti berhasil dibebaskan dan dijadwalkan tiba di Jember Kamis pagi melalui jalur kereta api.
“Peran Gus Rivqy sangat signifikan. Beliau langsung turun tangan memberikan bantuan dan advokasi,” ujar Ayub Junaidi.
Ayub berharap pemerintah, termasuk Bupati dan Wakil Bupati Jember yang baru dilantik, Gus Fawait dan Djoko, serius mencegah kasus serupa terulang.
“Peran pemerintah sangat diperlukan untuk pengawasan ketat terhadap agen penyalur tenaga kerja dan penegakan hukum yang tegas terhadap pelaku human trafficking,” tegasnya.
Kasus Sitti menjadi pengingat pentingnya perlindungan bagi Pekerja Migran Indonesia (PMI) di luar negeri. (r1ck)